Terhitung sejak awal Januari saya dan Finna Yudharisman
bergabung dengan teman-teman dari Greeneration Indonesia untuk membuat sebuah
event unik yang belum pernah diselenggarakan sebelumnya. Wow, konsepnya saja
sudah membuat kening berkerut alias bingung. Headbag Mob? Sejenis flash mob
kah? Lalu apa bedanya dengan Flash Mob pada umumnya?
Pertanyaan itu terjawab pada hari Minggu 5 Februari 2012
kemarin. Sejak pagi buta para panitia yang sudah mencurahkan segenap jiwa raga
dan semangat #DietKantongPlastik nya berkumpul di Cikapayang Dago. Wait? Apa
tuh kok bawa-bawa diet? Siapa yang dimaksud? Sayah? Haha. Gini kak, sedikit
prolog, #DietKantongPlastik merupakan kampanye yang sudah aktif disuarakan oleh
Greeneration Indonesia selama beberapa kurun waktu terakhir. Kegiatan
HeadbagMob ini ditujukan sebagai sebuah simbolisasi komitmen masyarakat yang
peduli dengan penggunaan kantong plastic atau yang lebih akrab disebut kresek
dan penggunaannya secara lebih bijak.
Kenapa bijak? Karena kampanye ini tidak sepenuhnya melarang
namun lebih menghimbau penggunaan kantong plastik secara lebih bijak. At least
mengurangi. Salah satu altenatif kegiatan ‘mengurangi’ adalah membawa tas kain
sendiri ketika berbelanja. Greeneration Indonesia asiknya gak cuma bikin
campaign, sekaligus menawarkan solusi dengan membuat produk #TasBagoes. Tas
kain trendy warna warni yang simple dan bisa di customized. Pokoknya seru deh.
Tetap bikin kamu nyaman belanja. Malah curiga belanjanya jadi tambah banyak #eh
hahaha.
Kembali ke kegiatan penuh keriaan di Minggu pagi, para
penggiat CFD yang sudah melihat ramai ramai acara kemudian bergabung untuk
menggambar Tas Bagoes. Mereka mebawa 2 kantong plastic yang kemudian ditukarkan
dengan Tas Bagoes polos yang bisa digambar/dilukis. Kantong plastic langsung
mereka sematkan pada mannequin untuk membalut tubuh dan menyerupai monster
kresek. Lucu yah? Hehe. Antusiasme masyarakat sangat menggembirakan. Ditandai
dengan antrian yang tak kunjung surut. Mereka tertib mengantri untuk mendapat
giliran mendapat Tas Bagoes. Eit tapi coba diteliti. Di salah satu sisi tas,
ada 2 bolongan kecil sejajar. Ternyata oh ternyata, tas kain yang sudah dilukis
kemudian dipakai di kepala dan 2 lubang kecil itu tempat mata untuk mengintip.
Voila! Inilah yang dimaksud dengan Headbag Mob! Eh sebentar, dari arah CK
Dayang Sumbi Kang Sano dari Greeneration Indonesia bersama dengan ratusan
teman-teman komunitas berjalan dan menyuarakan #DietKantongPlastik. Saya sampai
‘merinding’ melihat banyak ‘manusia’ bersama menggerakan raga mereka untuk
mendukung dan menyebarkan ‘pesan’ melalui kegiatan yang fun dan memberi
experience baru. Totally amazed!
Diharapkan setelah kegiatan ini, masyarakat dan seluruh
generasi muda dapat meneruskan dan menularkan ‘virus’ #DietKantongPlastik.
Layaknya Greeneration Indonesia yang juga akan meneruskan kegiatan ini ke
banyak kota di Indonesia. Sungguh kebanggaan tersendiri Bandung menjadi kota
pioneer :D
Saya pribadi merasa sangat senang menjadi bagian dari team
hebat yang bekerja dengan professional walaupun panitia volunteer. Terima kasih
yang tak terhingga untuk Keluarga Greeneration Indonesia & House The House.
Pasti akan sangat merindukan kebersamaan dengan panitia. Teh Shelly, Ines,
Diny, A Acung, Guruh, Rahyang, Adit, Reza, Willy, Windy, Finna. Semoga bisa
bekerja sama lagi di lain waktu :D
Tidak ada komentar:
Posting Komentar